Apa saja fungsi booth untuk pameran yang membuatnya begitu penting? Selain sebagai tempat promosi, booth yang menarik juga akan mengundang perhatian pengunjung. Untuk itu, Anda sebaiknya memperhatikan booth seperti apa yang dibutuhkan untuk membantu mencapai tujuan-tujuan yang telah ditargetkan.
Selain memperhatikan profil dan reputasi kontraktor stand pameran, ada baiknya Anda perhatikan hal-hal berikut untuk mendapatkan booth yang tepat.
Cek kembali tujuan Anda memakai booth. Apakah pemasangannya ditujukan untuk mendongkrak penjualan, memperkenalkan produk, atau membangun hubungan dengan konsumen? Kalau sudah memastikan tujuan, akan mudah bagi Anda menentukan booth yang digunakan untuk pameran.
Dalam hal ini, booth bisa Anda dekorasi sesuai acara atau produk yang dipromosikan. Pengunjung juga bisa langsung menangkap fungsi hingga pesan yang disampaikan.
Anggaran harus diperhatikan sedini mungkin untuk mencegah pengeluaran tak terduga, terutama dalam jumlah besar. Untuk memudahkan perhitungan, riset dulu harga booth di pasaran yang nanti dapat dibandingkan. Tujuannya adalah mendapatkan tarif sesuai anggaran yang disiapkan.
Harga pun sebaiknya sesuai fasilitas dan layanan yang ditawarkan pihak penyedia booth. Dengan begitu, Anda bisa mengoptimalkannya saat pameran berlangsung.
Jika memungkinkan, kunjungi lokasi pemasangan booth untuk pameran. Hal ini ditujukan untuk memudahkan akses untuk pasang dan bongkar booth. Termasuk muatan yang akan ditunjukkan di acara tersebut, sehingga tak ada kegiatan lain yang terganggu.
Tujuan lain dari survey lokasi adalah mengetahui alur masuk keluar pengunjung. Semakin strategis penempatan booth, semakin besar peluangnya dikunjungi lebih banyak orang.
Desain mencerminkan identitas produk maupun merek yang ingin dipamerkan di booth. Jadi, pilih rancangan menarik, tetapi tak berlebihan pada booth tersebut. Pastikan materialnya kuat dan aman, kombinasi warnanya harmonis, serta jenis hurufnya mudah dibaca.
Jika punya bujet lebih, berikan elemen interaktif yang akan menjadi daya tarik bagi pengunjung. Dengan catatan, Anda juga harus bisa mengoperasikannya sesuai kebutuhan.
Selain memastikan kualitas dan harga booth, cek juga fasilitas dan layanan pameran yang akan dikunjungi. Beberapa hal yang perlu dipertimbangkan mencakup daya listrik, stop kontak, koneksi internet, dan dukungan teknis yang sebagai antisipasi hal-hal yang tak diinginkan.
Kemudian, pelajari baik-baik informasi terkait pameran yang meliputi jam operasional, pengelola acara, dan tarif yang mereka tawarkan untuk menjaga kelancaran sejak awal.
Bersama kontraktor berpengalaman, Anda bisa mendiskusikan penempatan booth untuk pameran supaya memberikan hasil sesuai ekspektasi. Simpan kontak seperti nomor telepon atau alamat email yang memudahkan komunikasi saat ingin memakai jasa mereka lagi.